Sergio Leone
Cast:
Clint Eastwood, Lee Van Cleef, Eli Wallach
Categories:
Western, Action, Comedy
IMDB score: 9.0/10
Metascore: 90/100
Rottentomatoes: 97% Fresh
Main Plot:
Perang Sipil Amerika, akhir abad 19. Blondie (Eastwood), Tuco (Wallach), dan Angel Eyes (Van Cleef) secara kebetulan dipertemukan oleh takdir karena satu tujuan, mencari harta rampasan senilai $ 200,000 yang dikubur di sebuah makam oleh seorang mantan bandit yang meninggal. Masalahnya, Tuco hanya diberitahu nama komplek pemakamannya tanpa diberitahu atas nama siapa makam yang dimaksud, karena jumlahnya ada ribuan makam dalam satu komplek. Blondie lah yang berhasil tahu atas nama siapa makam yang dimaksud. Blondie dan Tuco pun akhirnya bekerja sama walau pada awalnya mereka adalah musuh, demi mendapatkan harta tersebut. Sementara itu, Angel Eyes yang kejam ternyata juga mengetahui keberadaan harta terpendam tersebut. Dia pun memburu Tuco dan Blondie agar bisa merebut harta rampasan tersebut sendiri.
Young Eastwood in 60's |
Story
Main plot nya mungkin terkesan biasa, namun penulis naskah film ini berhasil menambahkan tema perang sipil ke dalam film ini yang tidak bekerja hanya sebagai hiasan, namun malah menjadi cerita yang mutual dengan main plotnya. Cerita yang simpel di awal berupa perkenalan tiga tokoh utamanya akan bertambah kompleks di tengah film dan akan mengerucut lagi di akhir cerita hingga menampilkan sebuah ending berupa adegan duel yang fenomenal. Dengan durasi hampir 3 jam, film ini tidak pernah terasa membosankan karena ceritanya yang dinamis, tegang namun dibalut humor yang masih terasa segar untuk zaman sekarang.
Score: 95
Acting:
Percaya atau tidak, dalam film ini Eastwood hanya menampilkan tidak lebih dari 3 ekspresi wajah yaitu wajah saat dia memakai topi, wajah saat dia tidak memakai topi, dan wajah saat dia merasa sakit. Namun itulah yang memang ingin ditampilkan oleh Leone, sosok Blondie sang anti hero yang cool setiap saat dan anehnya Eastwood yang juga memiliki suara serak khas ini sangat cocok dan berkarisma dalam memerankan tokoh cool ini. Akting dari Wallace sebagai Tuco yang ceroboh, annoying namun berhati baik juga cukup natural. Van Cleef sebagai Angel Eyes yang sadis juga tidak kalah berkarisma, bahkan anda sudah bisa merasakan aura jahatnya saat menit pertama tokohnya muncul di layar.
Score: 90
Presentation:
Film ini mungkin merupakan puncak ketenaran Spaghetti Western (Film Western yang diproduksi oleh orang-orang Italia) di tahun 60-an. Menampilkan ciri-ciri khas Leone yang akan ditiru oleh film-film selanjutnya seperti Close Up shot pada wajah untuk menampilkan emosi aktor, cerita koboi dibalut humor, dan juga adegan duel yang mengandung unsur ketegangan. Suasana kampung-kampung koboi abad 19 sangat kental dan natural. Senjata, rumah-rumah, pakaian dan bahkan peralatan makannya pun sangat otentik. Suasana perang sipil juga digambarkan dengan sangat apik sekaligus cukup epik untuk ukuran film tahun 60-an.
Score: 95
Value:
Film ini tidak hanya film terbaik dari Trilogi Dollar karya Sergio Leone yang didahului dengan A Fistful of Dollar (1964) dan A Few Dollars More (1965) tetapi juga dianggap film Western terbaik sepanjang masa. The Good, The Bad and The Ugly wajib anda tonton. Walaupun pada masanya film ini dianggap biasa saja oleh para kritikus dan hampir tidak memenangkan satu pun penghargaan film bergengsi, film ini akan terus dikenang hingga akhir zaman sebagai sebuah film Western panutan.
Score: 100
Average Score: 95
No comments:
Post a Comment